Senin, 23 Juni 2008

LAUNCHING SPEKTAKULER, CUSTOMER RELA IKUTI ANTRIAN INDENT

Tanggal 14 Juni 2008 lalu adalah hari yang ditunggu-tunggu para Biker dan pencinta Motor Sport di Kalimantan Barat, Betapa tidak? Karena "Sang Maharaja" Yang Selama ini misterius Hadir di Kalimantan barat khususnya di Kota Khatulistiwa. Diawali sambutan oleh Mr Mitsuhiko Okada selaku Division Manager Marketing PT Kawasaki Motor Indonesia, Prosesi peluncuran perdana Ninja 250-R yang merupakan varian baru Sport Bike Kawasaki ini Sukses digelar. Decap kagum dan tepuk tangan meriah para undangan & pengunjung Mega Mall Pontianak saat Ninja 250-R yang terbalut kain hitam dan turun dari "langit" Mega Mall.

Direksi & General Manager Smart Kawasaki turut hadir didampingi Area Manager Kalimantan Barat dan Ketua IMI Kalimantan Barat, duduk di depan barisan undangan. Tak lama setelah Ninja 250-R muncul, para Undangan dan pengunjung menyerbu untuk melihat dari dekat wujud aslinya. Dan beberapa pembeli pertama langsung didaulat ke atas panggung dan diberikan jaket simbolis oleh Mr Okada sebagai penghargaan atas kepercayaannya memilih kendaraan yang tepat. Beberapa lagi diantaranya bahkan rela untuk ikut antrian indent guna mendapatkan Motor terbaik.

Keesokan harinya, tanggal 15 sampai dengan 18 Juni 2008 acara dilanjutkan dengan Pameran di tempat yang sama disertai test ride gratis di halaman dan seputar area Mega Mall Pontianak, dimana pengunjung langsung diajak untuk merasakan kedahsyatan Ninja 250-R. Alhasil antrian indent semakin panjang. Inilah kenyataan yang sesungguhnya, bahwa Ninja 250-R adalah motor sport sejati yang tepat untuk Biker Indonesia. Congratulation Kawasaki.... Congratulation Customer.... "Feed your warrior spirit"

Rabu, 11 Juni 2008

PRA LAUNCHING, KUPAS TUNTAS NINJA 250R


Di tahun 2008 ini, PT Kawasaki Motor Indonesia secara resmi meluncurkan produk terbaru sportbike berkapasitas 250 CC dengan dua silinder segaris yang membidik pasar premium class, Ninja 250 R adalah generasi terbaru yang dimaksud.
Di Kalimantan Barat sendiri, Ninja 250 R secara official akan di launching pada tanggal 14 Juni 2008 bertempat di Atrium Mega Mall Pontianak. Mengusung tema “Legend Re-born” acara peluncuran akan dirangkai dengan acara – acara menarik yang wajib anda ikuti & saksikan antara lain Harujuku Dance, Live Band, Multietnik Dance, Percussion, Sumo performance, games, quis, Kawasaki Customer rewards, doorprize dan juga akan dimeriahkan oleh WAHAHA Band. .
Launching perdana di Kalimantan Barat ini sendiri rencananya akan dihadiri oleh Bapak Mitsuhiko Okada selaku Division manager marketing PT Kawasaki Motor Indonesia.

Fitur & Ketangguhan Ninja 250 R
Kawasaki Ninja 250-R. Adalah Motor yang sengaja didesain dengan konsep Real Sport, dengan mengusung engine 250cc.. Pararel twin DOHC 8 valve, Liquid cooled, alhasil power yang dihasilkan dapat mencapai 45bHP pada 11000RPM. Carburetor double menggunakan Keihin CVK30, Cylinder head juga didesain ulang sehingga akan terasa “galak” di putaran bawah dan sedang. Exhaust (knalpot) systemnya di design 2-into-1 menggunakan 2 catalyzer (Dua pembuangan keluar menjadi satu) dengan desain knalpot yang sporty dengan gaya Racing look dan berkelas. sehingga motor ini telah memenuhi standart EMISI EURO 3. Jika melirik ke persediaan BBM (tangki) sungguh luar biasa, Ninja 250-R ini mampu menyimpan 18 Liter BBM didalam tangki.
Startingnya sudah menggunakan electric yang sudah menjadi ciri khas moge saat ini, Sistem kopling menggunakan type basah, Suspensi depan menggunakan Hidraulic telescopic fork, dan suspensi belakang menggunakan Unitrack mono shock, Rem depan dan belakang sudah memakai disc (cakram) dengan diameter yang besar, Rem juga berfungsi menjaga keseimbangan sehingga pada saat rem digunakan terasa nyaman dan juga pengereman akan lebih maksimal dalam kecepatan tinggi. Ban depan menggunakan 110/8-17, dan belakang menggunakan 130/70-17, sehingga akan lebih stabil dalam berkendara karena sesuai dengan bobot maksimum seberat 169Kg.
Jika dilihat dari desain body, Ninja 250 R ini mengambil konsep motor superbike Ninja (full fairing sporty), sehingga body akan terasa benar-benar pas dan keren baik ketika dilihat dari dekat maupun jauh, apalagi body belakang yang ramping dan lancip layaknya motor supersport.
Dengan desain dual headlight (lampu ganda) yang agresif sehingga membuat Ninja 250 R akan lebih sempurna dikendarai pada malam hari, begitu juga dengan desain lampu belakang yang modern, simple, futuristic dan sharp red diamond look yang dipadukan dengan desain lampu sein yang bening, berkelas dan berkualitas tinggi akan menambah kesan Elegant pada Ninja 250 R.
Untuk pilihan warna tersedia tiga pilihan warna yang ekslusive dan berkelas yaitu Green colour, Black colour dan Red colour. Bagi yang ingin melihat wujud asli Ninja 250 R, dapat menyaksikan langsung peluncuran perdana pada tanggal 14 Juni 2008, bertempat di Atrium Mega Mall Pontianak.
Ninja 250 R Accelerate Your Life…

Rabu, 04 Juni 2008

ALL NEW READY FOR YOU


Di Kalimantan Barat (Pontianak) Ninja 250 R, Telah tersedia dalam tiga warna pilihan. Merah, Hijau dan hitam. Dan kesemuanya telah dapat dilepas untuk Kota Pontianak dengan OTR 51,9Jt. Untuk yang telah indent dengan tanda jadi diharapkan segera memproses Administrasi di Main Dealer PT. Serba Mulia Abadi Pontianak, Jalan Gajahmada 149 A-B Pontianak. Telpon (0561) 762669. Buruannnn, Stock terbatas.

Senin, 02 Juni 2008

3 PRODUK TERBARU KAWASAKI

Athlete 125
KLX 250 S

Ninja 250-R

Legend Re-born, New DNA of Kawasaki

Tanggal 31 Mei 2008, PT Kawasaki Motor Indonesia secara resmi meluncurkan tiga product terbarunya sekaligus yakni
Athlete 125, KLX 250S dan Sportbike Ninja 250-R. Bertempat di Parkir Timur Senayan Jakarta, acara dihelat mulai
pukul 10,00 s/d 22.00 WIB. Pada pukul 10.00 s/d 17.30 WIB Rangkaian acara meliputi Test riding New product, Dance
competition, Dream zone for family, Display New product, merchandise shop, Kawasaki photo station , tatoo gratis,
Oli gratis,fortune teller, dan live band yang dimeriahkan oleh Maia Idol.

dilanjutkan pada night session pukul 18.30 Dipanggung utama Host ternama Nico Ceper & Deswita Maharani memandu
acara. Sebagai acara pembuka, Group Band NAIF mengguncang dan membius ribuan pengunjung di Parkir Timur Senayan
dengan tembang-tembang apiknya. Dilanjutkan dengan peluncuran resmi tiga motor terbaru Kawasaki oleh PT Kawasaki
Motor Indonesia dan petinggi dari Kawasaki High Industry (KHI) Jepang dengan diiringi lantunan music progress oleh
DJ MIKE DONN. Acara dilanjutkan dengan Menghadirkan "Mahluk Tuhan paling sexy" MULAN JAMEELA yang tampil dengan
atraktif dengan penampilan terbaiknya, dan ditutup dengan pencabutan Doorprize berupa dua unit Motor Kawasaki.


Dengan demikian, Kawasaki telah membuat satu gebrakan baru dengan diluncurkannya New produk tersebut. Untuk
Kalimantan Barat sendiri, Acara launching akan digelar pada tanggal 14 Juni 2008 di Mega Mall Pontianak. So... Don't Miss It!!!

Kawasaki Sales Gathering 2008

Pada tanggal 30 & 31 Mei 2008, PT.Kawasaki Motor Indonesia menghelat suatu acara Nasional yang diberi nama Kawasaki Sales Gathering 2008 betempat di The Village Fatmawati Bogor, dimana acara ini dihadiri oleh orang-2 Marketing Kacab, Supervisor atau salesman terbaik di semua jaringan Kawasaki Main dealer dan dealer se-Indonesia. Pada Tahun ini PT. Serba Mulia Abadi Kalimantan Barat mengirimkan 2 (dua) orang. Saya (penulis) & Novita Septriani diutus untuk mengikuti kegiatan tersebut. Acara ini bertujuan untuk mempererat tali persaudaraan antar sesama penjual Kawasaki seluruh Indonesia. Banyak hal yang dapat dipetik dari kegiatan ini, di hari pertama peserta diajak untuk melihat secara langsung factory (pabrik) PT. Kawasaki Motor Indonesia yang berlokasi di Jl Perintis Kemerdekaan, Kelapa Gading Jakarta Utara. kemudian dilanjutkan menuju Bogor untuk mengikuti Training & Motivasi dengan tema "SALES MILITAN".


Keesokan harinya, tgl 31 Mei dilanjutkan dengan Outbound yang mana sarat dengan permainan yang mendidik. Seluruh peserta mengaku puas & dapat memetik hikmah dari diselenggarakannya Sales Gathering 2008. Special Thanks to PT Kawasaki Motor Indonesia, Direksi & segenap Management PT Serba Mulia Abadi yang telah memberikan kesempatan penulis untuk ikut serta.